Saturday, November 16, 2019

Ingin Mencoba Diet Sehat dan Dibantu 8 Milyar Trainer?


8 Milyar Trainer untuk bantu diet kamu? Siapa yang tidak mau, aku sendiri juga pasti mau. Kenapa tidak dari lama hal ini kuketahui. Coba bayangkan untuk membayar seorang trainer dengan pengalaman yang bejibun, butuh berapa biayanya?

Siapa saja trainer yang mau membantu diet kita ini? Sedangkan penduduk di Dunia ini saja tidak sampai 8 Milyar. Bahkan menurut WorldMeter, Penduduk dunia saat ini mungkin sekitar 7.743.032.000 dan masih terus bertambah maupun berkurang.

Mari kita berkenalan dengan trainer ini.

Sunday, November 10, 2019

Indomie Barbeque Chicken, Mie Instan dari Indomie Terenak nomor 1 di Dunia, Kenapa Enak?


Selamat! Indomie Ayam Panggang atau Indomie Barbeque Chicken Flavour jadi nomor 1 versi Lucas Kwan Peterson yang ditulis di laman LA Times, klik ajah kalau penasaran. Ini biasa juga disebut sebagai Indomie Jumbo Biru dan Seharusnya tertulis Indomie Curly Noodle with Grilled Chicken Flavour, bukan Indomie Barbeque Chicken atau mungkin sama saja ya? :D

Indomie yang bungkusnya berwarna biru ini memang layak untuk dinobatkan untuk menjadi nomor 1 di Dunia versi LA Times, kenapa enak? Nah ini yang wajib kita kulik2 lebih dalam, eits, ini selera ya, tapi kali ini emang sebagai pribadi setuju dengan pendapat Lucas Kwan Peterson soal kenapa Indomie Ayam Panggang atau Indomie Barbeque (Barbecue) Chicken ini layak menempati rangking 1 alias number one as the best Instant Ramen.

Why? Kenapa?

Warung Bebek Goreng Purnama Asli, Katanya Tidak Buka Cabang (Jelajah Bebek #1)

Bebek Goreng Purnama

Sekali lagi ya, Surabaya selain berjuluk Kota Pahlawan, Kota ini juga berjuluk Kota Surga Bebek Goreng, ya karena memang di Surabaya kita bisa menemui penjual bebek goreng di hampir semua sudut jalan, gang bahkan sampai blusukan gang kecil ada yang jual bebek goreng, apalagi kalau sudah ada embel-embel "Cabang Purnama" sudah pasti tetep aja ada yang makan disana.

Kita coba untuk ke kedai (yang konon katanya) pertama kali Bebek Purnama lahir

Friday, November 8, 2019

Mie Goreng Tempe, Resep Mie Oseng ala Wonogiri Yang Enak dan Pedas


Mie Goreng Tempe atau biasa dikenal dengan oseng tempe mie pedas, mungkin memang terkenal di seantero keresidenan Mataram atau Solo. Jadi tiap wilayah yang termasuk kedalam sana mengenal masakan yang satu ini, karena memang belum booming untuk di daerah lain.

Jadi ceritanya itu ...

Tuesday, October 29, 2019

Resep Churros dan Black Churros


Bikin donat sepanyol ini kadang-kadang mudah, kadang-kadang susah, tergantung suasana hati saja mungkin. Ok, kalau masih belum ngeh dengan Churros, ini adalah panganan yang cukup populer berasal dari Spanyol, nah inilah kenapa saya sebut di awal sebagai Donat Spanyol.

Sebenar-benarnya Churros adalah Choux yang digoreng, nah apalagi choux itu? ...

Thursday, October 24, 2019

Nasi Kuning Banjar Rakhman Surabaya, Autentik Rasa Lokal



Kalau semuanya dengar kuliner banjar pasti langsung menyahut dengan menyebut Soto dan Sate Banjar, tapi jarang ada yang bakalan nyebut Nasi Kuning khas Banjar, sebenarnya kalau untuk level terkenal atau tidak (mungkin) beberapa daerah hanya mengenal kuliner Banjar dengan Sate dan Sotonya.

Kalau di Kota Surabaya sebenarnya banyak yang menjual, tapi yang punya rasa mirip dengan aslinya ada di ......

Sunday, October 13, 2019

Ikan Bakar Madu Mengare Tidar, Jual Baby Shark


Masih di pusat Surabaya, kali ini hunting kulinernya deket dengan keramaian pusat Kota Surabaya, nah kalau main-main melintas jalan Tidar Surabaya dari Pusat ke arah daerah Sawahan atau Pacuan kuda pasti ketemu orang-orang lagi bebakaran, asapnya kemana-mana soalnya menyeruak ke hidung orang lewat.

Monday, September 16, 2019

Seafood Genteng Besar Bang Jaja, Antriiii



Seafood di Surabaya ini memang sedikit kalah tenar daripada Bebek atau Rujak Cingur, tetapi kalau dikata seafood masih punya celah hati banyak di Wong Suroboyo.
Seafood memang berjejer di setiap jalan protokol Surabaya, coba ke Jalan Kedungdoro, disana banyak seafood kaki lima yang berjejer sepanjang jalan. Tapi ...

Wednesday, September 11, 2019

Resep Kue Sus isi vla


resep dan bahan
.
choux
125 gr susu segar (140 ml aku pake fullcream milk)
125 gr air (140 ml)
125 gr mentega (aku pake wisjman)
6 gr garam
10 gr gula
163 gr tepung protein medium (aku buletin 170gr)
230 gr telur (4 telur ukuran besar)
.

Monday, September 9, 2019

Blue Band Rice Mix, Campur-campur Nasi Hangat, Nostalgia?


Bagi mereka yang tumbuh besar di tahun 90-an, mungkin pasti bakalan mengerti kalau dulu ternyata ada iklan yang bener-bener bikin mereka suka, suka karena apa?

Wednesday, September 4, 2019

Sego Resek Malang, Nasi Goreng "Sampah", Mau Coba?


Eits, jangan skeptis dulu dengan penamaan "Sampah", ya karena pake tanda petik dua di atas, Nasi Goreng "Sampah" ini banyak penamaan. Sebelum jadi Sego Resek, ini dulu adalah Nasi Goreng biasa, Berganti jadi Nasi goreng Pak Man.

Tuesday, August 13, 2019

Nasi Goreng 2 Menit (resep) - Fried Rice in 2 minutes (recipe)

Memasak Nasi goreng memang mudah, apalagi kalau urusan cepet, sebenere kalo boleh dibilang fast food sih bisa juga ya, berikut adalah mudah memasak Nasi Goreng dalam 2 menit


Saturday, June 22, 2019

Pizza Hut Baru di Tengah kota Surabaya

Tampak depan PH Baru

   Pizza Hut punya store baru di Surabaya, dekat di pusat kota pula. Dan tentunya ada hal yang menarik soal Pizza Hut yang satu ini, Kenapa? Menurut kita nih ya, Pizza Hut yang terletak di Jl. Basuki Rahmat No.25-31, Embong Kaliasin, Kec. Genteng, Kota SBY, Jawa Timur 60271 ini adalah 

Friday, April 5, 2019

Kenapa Indomie Goreng Enak? I`ll be NoodleGuide

Makanan pokok, Iya! (katanya)
Makanan piknik, Iya! (dulu, kalau wisata box nasi plus mie goreng)
Makanan di kala senggang, Iya! (kalo lagi mager, ngopi, ato musim ujan)
Makanan anak kos, Iya! (kalo lagi bokek)
Makanan sejuta umat, Iya, mungkin semilyar! dan masih banyak lagi.


Serasa berlebihan kalau menyebut indomie enak? enggak juga, kita grow up pasti pernah makan indomie, mungkin yang gak pernah makan indomie itu termasuk 1/10000 dari seluruh orang di Indonesia. Emang bener jadi makanan pokok?

Monday, February 4, 2019

Dream of Kahyangan Art Resto, Swarga-ne makan

Swarga (bacanya Suwargo) itu bahasa jawa dari surga, patut disematkan ke resto yang terletak di kawasan G-walk, Citraland ini. Pertama kali masuk disambut bagai dewa-dewi (eeaaa) dengan senyum sapa ramah, "Swarga" ini bernuansa etnik Jawa-Tionghoa dengan disambut di mainhall adalah rumah joglo dengan ornamen isinya bernuansa Tionghoa, ciamik soro pokoknya, bisa buat menampung rombongan juga. Tempatnya adem, padat tapi tertata dengan apik.

Maaf, fotonya hilang beberapa dan sungkan karena agak rame di beberapa tempat. Jadi cuma satu terselamatkan.
Langsung makan ya, Laper!

Wednesday, January 30, 2019

Bebek Purnama, Warung Bebek sejuta cabang.

Kalau ngomongin soal bebek goreng, Kota Surabaya emang juaranya, gak bisa dipungkiri memang seperti itu adanya. Warung bebek bertebaran seantero kota, bahkan di gang-gang ada juga yang menjajakan bebek goreng pake gerobak. Sebegitu sukanya orang Surabaya ama bebek, bahkan orang luar Surabaya biasanya hunting bebek goreng ya kesini, Kota Surabaya.

Nah, warung bebek satu ini punya andil besar di dunia per-bebek-an Surabaya, karena apa? ya itu tadi sesuai judul, warung bebek sejuta cabang. Wah kaya ya si empunya bebek kalau punya sejuta cabang? we talk it later. Bebek Purnama, yes! ini namanya, salah satu perintis (mungkin ya) warung bebek goreng di Surabaya. Warung ini memiliki nama sesuai dengan nama tempat dia berjualan,


Bioskop Purnama, bioskop yang udah gak beroperasi lagi ini bertempat di jl Dinoyo, Surabaya. Disinilah awal mula bebek purnama berdiri, karena penamaan Bebek Purnama sendiri biar memudahkan orang ingat tempatnya. (bingung kesininya? ada maps kok ☺ ), lokasinya dulu pas di seberang jalan depan bioskop ini, tapi sekarang udah balik ke halaman bioskop purnama (kena penataan trotoar soalnya).


tulisannya TIDAK BUKA CABANG, tapi cabangnya kok sejuta? ini nih sing nggarai wong bingung, bikin orang bingung. 

Tuesday, January 8, 2019

Tootoomoo Patisserie, opo artine hayo?

Tootoomoo ada sing tau ndak artine?
TooTooMoo atau dibaca tutumu, ini adalah cerita dongeng dari jogja, bercerita tentang seorang anak kecil, ibunya dan si raksasa. Meskipun si ibu dan anak ini tidak berkecukupan, tinggal di hutan, tapi ada satu raksasa yang selalu meminta makan sepanci besar bubur tiap pagi, karena kalau tidak ada bubur maka si tutumu-lah yang akan dimakannya.
karena si tutumu lapar, dimakanlah bubur untuk si raksasa hingga setengah, si raksasa gak mau, akhirnya memakan si tutumu, tapi dari dalam si tutumu menusuk2 lambung si raksasa, hingga si raksasa tidak tahan dan jatuh hingga kepalanya pecah, raksasa mati. si tutumu selamat karena diselamatkan sang ibu dari perut si raksasa.


Udahan yow ceritane, sak iki mangan2e, hehehe, TooTooMoo Patisserie seharusnya hanya merupakan patisserie yang menjual roti atau pastry dan juga sejenisnya. tapi di TooTooMoo juga menjual dish/makanan berat mulai dari breakfast menu dan lainnya, nah yang mau dimakan kali ini yang selain roti atau pastry ya.


Menu apa ini?

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...